Kelebihan & Kelemahan Media Powerpoint pada Pembelajaran PAUD


Kelebihan & Kelemahan Media Powerpoint pada Pembelajaran PAUDKelebihan Media Powerpoint pada Pembelajaran PAUD - Microsoft powerpoint merupakan salah satu produk unggulan Microsoft Corporation dalam program aplikasi persentasi yang paling banyak digunakan saat ini. Hal ini dikarenakan banyak kelebihan di dalamnya dengan kemudahan yang disediakan. Microsoft Powerpoint dapat merancang dan membuat presentasi yang lebih menarik dan profesional. Media power point merupakan media yang akan membantu dalam menyusun sebuah persentasi yang efektif, profesional, dan mudah yang menjadikan sebuah gagasan menjadi lebih menarik dan jelas tujuannya (Istiningsih, 2012: 119).

Pemanfaatan media persentasi ini dapat digunakan oleh pendidik maupun peserta didik untuk mempresentasikan materi pembelajaran atau tugas-tugas yang akan diberikan. Oleh sebab itu dalam mengembangkan sosial emosional dalam penelitian ini menggunakan media berbasis komputer yang berupa powerpoint dengan berbagai slide dengan menampilkan gambar yang telah didesain sesuai dengan tujuan pembelajaran. Gambar yang ada pada slide berupa perbuatan yang mencakup orang yang mau meminjamkan miliknya, anak mau berbagi, dan membantu sesama. Dengan menggunakan media dapat memperjelas penjelasan yang diberikan oleh guru kepada anak.

Dengan pemanfaatan media pembelajaran power point ini, ada beberapa hal yang menarik untuk digunakan sebagai alat persentasi materi pembelajaran yaitu dapat menyajikan dengan berbagai macam huruf, warna, gambar dan animasi-animasi yang dapat diolah sendiri dengan lebih kreatif dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan pembelajaran. Pada prinsipnya program power point terdiri dari beberapa unsur rupa dan pengontrolan operasionalnya. Unsur rupa yang dimaksud terdiri dari slide, teks, gambar dan bidang-bidang warna yang dapat dikombinasikan dengan latar belakang yang telah tersedia.

Tentunya Media power point mempunyai beberapa kelebihan dan kelemahan dalam penggunaannya untuk pembelajaran. Salah satu kelebihan dalam penggunaan media power point yaitu tampilan-tampilan yang ada pada media power point dapat dibuatdengan berbagai variasi yang menarik, sehingga proses pembelajaran menjadi lebih menarik. Kelebihan Media Power Point pada Pembelajaran PAUD, diantaranya:
  1. Penyajiannya menarik karena ada permainan warna, huruf dan animasi,baik animasi teksmaupun animasi gambar atau foto.
  2. Lebih merangsang anak untuk mengetahui lebih jauh informasi tentang bahan ajar yang tersaji.
  3. Pesan informasi secara visual mudah dipahami peserta didik.
  4. Tenaga pendidik tidak perlu banyak menerangkan bahan ajar yang sedang disajikan.
  5. Dapat diperbanyak sesuai kebutuhan dan dapat dipakai secara berulang-ulang.
  6. Dapat disimpan dalam bentuk data optik atau magnetic (CD/Disket/Flashdisk), sehingga praktis untuk dibawa kemana-mana.
Adapun kelemahan media power point pada pembelajaran PAUD dapat diidentifikasi sebagaimana yang dikemukakan oleh Ketut (2009:6) yaitu:
  1. Ketergantungan arus listrik sangat tinggi.
  2. Harga media pendukung (komputer dan LCD) relatif mahal.
  3. Pengguanaan media ini sangat tergantung pada penyaji materi.
  4. Perlu adanya pelatihan dalam membuat media ini, sehingga masih sangat terbatas guru yang mampu membuat media power point.
Dari beberapa kelebihan dan kelemahan Media Power Point pada Pembelajaran PAUD sebagaimana yang telah dikemukakan di atas, maka guru dalam menggunakan media power point dapat mempertimbangkan dan memilih media ini sebagai media alternatif yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran, selain itu di sekolah hendaknya sudah mempunyai kelengkapan yang mendukung dan guru juga sudah mempunyai kemampuan untuk membuat dan mengoperasikan media power point. Media power point sangat efektif digunakan dalam proses pembelajaran PAUD atau Pendidikan Anak Usia Dini secara umum karena bentuk dari media ini dapat menarik minat anak sehingga anak dapat lebih memperhatikan dalam proses pembelajaran sehingga harapan tujuan pembelajaran dapat tercapai secara optimal.